Sang Hamba
00.54 Diposting oleh dzero buletin
kehidupan memberikan sejuta makna
ada dosa, kebajikan dan ampunan
setiap baris doa memohonkan satu tempat di surga
sang hamba hanya dapat diam tak berkata-kata
penyesalan yg tak terkira
dalam bingkaian air mata
dan luruhnya rasa
angin illahi masih terasa di sekujur nadi
menguatkan hati yang ingin berperi
menghiba tuk bertemu Tuhannya
dalam singgasana istana surga
atau di sidhratul muntaha
By: Rudi Hartono
0 komentar:
Posting Komentar